PENGARUH TERAPI WARNA TERHADAP KECEMASAN PADA SISWA SMP MUHAMMADIYAH 6

Main Article Content

Sabrina Azzahra
Seli Haliza Masril
Indriany Syafitri
Shyntya Rahma Diyanti
Aura Giaska Andiny
Tika Adni Tilova
Hanny Rufaidah Damra

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh terapi warna (chromotherapy) terhadap penurunan tingkat kecemasan pada siswa SMP Muhammadiyah 1 Padang. Kecemasan yang dialami oleh siswa, terutama dalam konteks akademik dan sosial, dapat mengganggu keseimbangan emosional dan kinerja belajar. Metode penelitian yang digunakan adalah eksperimen dengan desain pretest-posttest, melibatkan siswa yang menunjukkan gejala kecemasan ringan hingga sedang. Terapi warna diberikan dalam lima sesi menggunakan warna biru dan hijau, yang dikenal memiliki efek menenangkan dan menyeimbangkan emosi. Instrumen pengukuran kecemasan menggunakan Zung Self-Rating Anxiety Scale (SAS/SRAS). Hasil penelitian menunjukkan penurunan signifikan pada skor kecemasan sebesar 35%, dengan perubahan perilaku siswa menjadi lebih tenang, fokus, dan mampu berinteraksi dengan baik. Temuan ini mendukung teori bahwa paparan warna tertentu dapat memengaruhi sistem saraf parasimpatik dan mengurangi respons stres. Penelitian ini menyimpulkan bahwa terapi warna efektif sebagai intervensi non-farmakologis untuk mengurangi kecemasan pada siswa SMP.

Article Details

Section

Articles